Jumat 10 Apr 2020 01:25 WIB

Tetangga Ternyata Positif Covid-19, Ini yang Bisa Dilakukan

Warga bisa menyuplai makanan dan berkomunikasi bila tetangga positif covid-19

Foto: Republika
Ini yang Perlu Dilakukan Bila Tetangga Terkena Covid-19

REPUBLIKA.CO.ID, Perlukah khawatir?

- Anda tidak perlu khawatir apalagi panik Studi bersama China dan WHO, (www.who.int) menyatakan belum ditemukan pasien Covid-19 yang terpapar akibat penyebaran dari udara (airborne spread). 

- Studi menyebutkan virus corona baru menyebar lewat bersin atau air liur yang artinya hanya mengendap di permukaan rumah tetangg , jadi jarak 1 sampai 2 meter cukup menjauhkan anda dari virus.

 

Apa yang harus dilakukan?

-Berikutnya, dikutip dari Barcelona-metropolitan, ikut grup whatsapp antar tetangga untuk memudahkan komunikasi.

-Jangan jauhi dan diskriminasi keluarga dari penderita, dan ikut sertakan dalam grup WA.

 

Apa yang bisa dilakukan untuk membantu?

- Dikutip dari John Hopkins School of Public Health, anda bisa menyuplai makanan atau keperluan harian tetangga di depan rumah.

- Hubungi lewat telepon atau WA untuk mengetahui kondisi tetangga yang sedang isolasi diri.

- Jika kondisi memburuk maka anda bisa menghubungi tim medis atau bantuan medis terdekat lainnya.

 

Bagaimana bila pernah bersentuhan langsung dengan penderita?

- Hubungi hotline 119 ext 9, Center Crisis Covid-19, untuk mengetahui langkah tepat yang bisa anda lakukan. Anda juga bisa menghubungi nomor hotline COVID.19.GO.ID adalah 081133399000.

- Bila anda tidak merasa memilki gejala maka karantina mandiri selama 1 hari untuk mencegah menulari orang lain

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement